Dan PSSI sebenarnya memberi dispensi kepada kedua pemain ini untuk bergabung ke pemusatan latihan Timnas U-23 usai laga Piala AFC.  

"Keputusan dari manajemen Bali United untuk melepas saya dan Ricky Fajrin, kami sebagai pemain ikut saja. Kami tentu bangga bergabung dengan Timnas. Tapi tentu saja, kami ikut saja," ucap Spaso usai latihan.

Striker naturalisasi berdarah Montenegro itu pun tak mau membahas lebih jauh jika dirinya harus memilih antara bermain untuk Bali United di Piala AFC atau mengikuti pelatnas lebih awal. Yang jelas, ia senang bisa kembali berseragam Merah-Putih.

Selain Spaso, pelatih Luis Milla juga menyertakan striker senior lainnya untuk pelatnas April dan Anniversary Cup 2018. Lerby Eliandry dari Borneo FC akan mendampingi Spaso pada Anniversary Cup yang akan digelar 27 April mendatang.

"Saya senang sama dia, kami sudah teman dari beberapa tahun yang lalu, kami pernah bermain bersama. Di Pusam [Putra Samarinda], 2014. Kami juga teman sekamar. Tentu saja kami perlu persaingan sehat di setiap posisi. Kalau itu positif," jelas Spaso.