<p>Sriwijaya FC sukses mengamankan tiga poin dalam laga kandang menjamu Bali United FC. Dalam pertandingan di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sabtu 6 Oktober 2018 malam, Sriwijaya FC menang dengan skor 3-2.</p> <p>Kemenangan ini didapat dengan tidak mudah. Hal itu bisa dilihat dari skor akhir pertandingan. Pertandingan berlangsung ketat dengan ditandai saling kejar mengejar gol.</p> <p>Sriwijaya FC unggul lebih dulu pada menit kedua ketika Novan Setya Sasongko mencetak gol bunuh diri. Gol fatal itu terjadi pada menit kedua pertandingan.</p> <p>Setelah itu Sriwijaya mampu berlari kencang. Terutama di babak kedua saat Sriwijaya mampu menambah dua gol lagi.&nbsp;</p> <p>Dua gol Laskar Wong Kito dicetak Esteban Vizcarra pada menit ke-61 dan Alberto Goncalves menit 72. Skor 3-0 buat keunggulan Sriwijaya FC.</p> <p>Namun Bali United mampu memberi perlawanan sengit. Mereka berhasil mencetak dua gol masing-masing pada menit ke-73 dan 83. Gol itu dicetak Ilija Spasojevic serta Melvin Platje.</p> <p>Tapi Bali United kehabisan waktu. Sampai pertandingan selesai kedudukan tetap bertahan dengan skor 3-2.</p>
VAVEL Logo
About the author